Find Us On Social Media :
Tangki Bensin (Freepik)

Sering Disepelekan, Ini Pentingnya Bersihkan Saringan & Tangki Bensin

Muhamad Alpian - Kamis, 26 September 2019 | 16:19 WIB

Sonora.ID - Kondisi laju mobil yang prima dipengaruhi oleh berbagai faktor, salah satu nya pemilihan bakar yang kita dipilih.

Namun pemilihan bahan bakar saja tidaklah cukup, pengawasan dan pengecekan pada komponen yang menampung bahan bakar tersebutpun perlu kita perhatikan.

Komponen filter bahan bakar memiliki fungsi untuk menyaring segala kotoran dan debu dari luar agar tidak ikut masuk kedalam bahan bakar ketika proses pembakaran berlangsung.

Baca Juga: Bagaimana Cara Menjaga Interior Mobil Anda Awet? Ini Tips dari Pakar

Pakar otomotif Bebin Djuana dalam program Klinik Otomotif di Radio Sonora menjelaskan bahwa, sebuah kendaraan utamanya mobil perlu adanya perhatian pada saringan dan tangki, hal ini bertujuan agar mobil yang kita tumpangi tidak mengalami masalah saat sedang di perjalanan.

Bebin juga menjelaskan jika pada saat melakukan perawatan saringan bensin, kita perlu mengetahui persis kotoran jenis apa yang terdapat didalam saringan tersebut.

Baca Juga: Apakah Perbedaan Antara Mobil Bermesin Biasa dan Mesin Turbo?