Sonora.ID – Film horror merupakan film yang memiliki tujuan untuk menciptakan sebuah emosi berupa ketakutan dan rasa ngeri kepada penonton.
Ada beberapa teknik yang digunakan produser dan sutradara untuk menakut-nakuti para penonton. Mulai dari cara yang sadis hingga teknik jump scare atau adegan yang mengejutkan.
Teknik jump scare biasa dipakai dalam mayoritas film horror, sebut saja, The Conjuring, Insidious, Sinister, dan masih banyak lagi.
Namun, ada beberapa film horror yang minim dari adegan jumpscara bahkan tidak ada sama sekali.
Baca Juga: Wajib Nonton! Inilah 5 Film Indonesia yang Akan Tayang November 2019
Berikut 4 daftar film horor yang tidak mengandalkan jumpscare:
The Shining
Tak perlu alur maju mundur dan memutar pikiran kita dengan plot twist, Film The Shining telah menunjukan bahwa film horor tidak harus memberikan unsur jumpscare dan hantu yang berlebihan untuk menjadi seram.
Dengan unsur teknik visual dan akting para pemain yang menjadi kekuatan dalam sebuah karya film, Stanley Kubrick telah berhasil menciptakan salah satu film horor terbaik sepanjang masa yang menjadi panutan bagi film-film horor dalam budaya pop.
Baca Juga: 4 Cara Tersadis Sutradara Membuat Aktor Menangis Dalam Film Hollywood