Find Us On Social Media :
ilustrasi pancaroba (Freepik)

Musim Pancaroba Datang, Ikuti Cara Ini Agar Terhindar Dari Penyakit

Muhamad Alpian - Selasa, 29 Oktober 2019 | 16:07 WIB

Sonora.ID - Musim pancaroba sering kali dikaitkan dengan munculnya berbagai macam penyakit yang menyerang tubuh.

Salah satu penyakit yang sering menyerang pada saat pancoroba adalah flu dan batuk.

Penyakit ini muncul karena kurangnya sistem imun atau sistem kekebalan pada tubuh seseorang, sehingga tubuh mudah terkontaminasi oleh virusvirus yang berterbangan diudara.

Baca Juga: Mitos atau Fakta? Makan Nanas Saat Hamil Bisa Menyebabkan Keguguran

Meningkatkan daya tahan tubuh merupakan salah satu cara yang tepat agar terhindar dari penyakit ini seperti, mengkonsumsi vitamin dan zat protein.

Dalam program Health Corner di Radio Sonora, dr. Susanti menjelaskan bahwa selain menjaga asupan pola makan yang sehat, gaya hidup yang sehat juga tentu menjadi faktor penting lainnya.

Olahraga

Kegiatan ini dipercaya memiliki berbagai manfaat bagi tubuh, baik secara psikis maupun fisik.

Sebuah penelitian dari University of Utah menunjukan bahwa olahraga dalam waktu satu menit saja dapat membawa dampak positif yang nyata dalam hidup Anda.

Lakukanlah olahraga yang ringan untuk memulai hidup lebih sehat seperti jalan sehat atau lari.

Baca Juga: Ketahuilah Bahaya Gorengan dan Cara Konsumsi Gorengan yang Sehat