Find Us On Social Media :
10 Pabrik sepatu Hengkang dari Banten (https://www.freepik.com/)

Sebanyak 10 Pabrik Sepatu Hengkang dari Banten, Ini Sebabnya

Prameswari Sasmita - Selasa, 19 November 2019 | 16:30 WIB

Sonora.ID - Sepatu menjadi salah satu kebutuhan sebagian besar masyarakat Indonesia. Terpusat di Provinsi Banten, setidaknya ada 25 pabrik sepatu yang beroperasi di provinsi tersebut.

Namun kabar mengejutkan terdengar pada pagi hari tadi, bahwa setidaknya sebanyak 10 dari 25 pabrik yang ada di sana akan hengkang dari Banten dalam waktu dekat.

Seperti tidak mungkin jika tidak ada faktor pendukung, Direktur Eksekutif Asosiasi Persepaturan Indonesia atau Aprisindo, Firman Bakri menjelaskan bahwa, pabrik-pabrik tersebut akan pindah ke Jawa Tengah.

Baca Juga: Adidas Tutup Pabrik Canggih di Jerman dan Amerika Serikat, Kenapa?

Dikutip dari Kompas.com, pihaknya juga menyatakan bahwa hingga bulan Juni 2019, sudah ada 25 pabrik yang berinvestasi di Jawa Tengah.

“Terhitung pada Juni 2019, ada 25 pabrik yang berinvestasi di Provinsi Jawa Tengah dan telah mendapatkan izin. Dari 25 pabrik tersebut, sebagian besar berasal dari Banten,” ujarnya masih dikutip dari sumber yang sama.

Sebab utama pabrik-pabrik tersebut hengkang dari Provinsi Banten adalah karena Jawa Tengah dinilai lebih kompetitif dari sisi upah minimum kota/kabupaten atau UMK yang berdampak pada biaya produksi sepatu yang mereka hasilkan.

Baca Juga: Cara Atur Keuangan Meski Gaji UMR Masih Bisa Menabung dan Investasi