Find Us On Social Media :
Fadli Zon tidak terdaftar dalam deretan nama yang akan menjadi juru bicara Partai Gerindra, namun meskipun begitu ia akan tetap menjadi jubir masyarakat (grid.id)

Tidak Masuk Dalam Daftar Jubir Gerindra, Fadli Zon: Saya Juru Bicara Rakyat

Muhamad Alpian - Sabtu, 7 Desember 2019 | 07:51 WIB

Sonora.ID - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto telah menunjuk lima kadernya sebagai juru bicara khusus.

Namun dari kelima nama yang diusulkan tidak terdapat nama Fadli Zon dalam daftar juru bicara khusus itu.

Kelima yang dipilih secara langsung oleh Prabowo adalah Ahmad Muzani, Sufmi Dasco Ahmad, Sugiono, Habiburokhman, A Riza Patria.

Meskipun ia tak masuk kedalam daftar nama juru bicara Gerindra, Fadli Zon pun menyatakan akan tetap menjadi juru bicara rakyat untuk bisa mengaspirasikan pendapat serta mengkritisi kinerja pemerintah.

Baca Juga: Beredar Isu Gerindra Pro LGBT, Tanggapan Fadli Zon 'Ngegas'

"Dalam posisi sebagai parlemen, sesuai konstitusi, saya harus tetap mengawasi jalannya pemerintahan. Jadi saya jadi jubir rakyat sejak jadi Wakil Ketua DPR (2014-2019), hingga sekarang," jelas Fadli Zon seperti yang dikutip tribunnews.com Jumat (6/12/2019).

Terlebih ia telah dipercaya oleh masyarakat untuk menjadi anggota DPR dalam Dapil Jawa Barat V sebanyak 230.524 suara.

"Karena itu saya menempatkan diri sebagai juru bicara rakyat. Jadi bukan hanya menjadi juru bicara partai. Tapi juru bicara rakyat," ungkpanya,

Fadli juga memahami betul jika posisi Gerindra saat ini memang benar-benar membutuhkan juru bicara khusus, terlebih Partai Gerindra yang saat ini telah menjadi koalisi di pemerintahan Joko Widodo – Maruf Amin.

Baca Juga: Ditunjuk Sebagai Komut PT Pertamina, Fadli Zon: Hebat Apa Ahok?