Find Us On Social Media :
Illustrasi tangkap Layar KBBI kata ambyar (KBBIkemendikbut)

KBBI Adopsi Kata 'Ambyar' Yang Dipopulerkan Oleh Didi Kempot

Alifia Astika - Senin, 9 Desember 2019 | 10:22 WIB

Sonora.ID - Baru-baru ini Kamus Besar Bahasa Indonesia kembali mengadopsi sebuah kata yang akrab ditelinga masyarakat Indonesia menjadi kata baku.

Kata tersebut adalah 'Ambyar' , kata yang populer melalui salah satu single milik Didi Kempot ini telah menjadi kata baku.

Sekarang Anda dapat mengakses arti kata 'Ambyar' atau bahkan melihat persamaan kata ambyar pada KBBI daring (dalam jaringan).

Baca Juga: Gawat! Orang Ini Sebut Negara India Harus Melegalkan Pemerkosaan

Kata 'Ambyar' diadopsi dari salah satu bahasa daerah dari tanah Jawa.

Dalam KBBI kata 'Ambyar' digambarkan dengan situasi yang bercerai-berai, terpisah-pisah dan tidak terkonsentrasi kembali.

Kata 'Ambyar' dibakukan dan masuk kedalam KBBI karena memenuhi beberapa kriteria kata baku itu sendiri.

Baca Juga: Mulai Tahun Depan, Pemkot Bekasi Akan Stop Layanan Kartu Sehat