Find Us On Social Media :
Cabai dan Jambu bikin Usus Buntu (https://www.freepik.com/)

Mitos atau Fakta Makan Cabai dan Jambu Biji Sebabkan Usus Buntu?

Prameswari Sasmita - Kamis, 12 Desember 2019 | 14:00 WIB

Sonora.ID - Teori yang satu ini adalah salah satu mitos legendaris yang sudah berkembang sejak lama, yaitu bahwa mengonsumsi cabai dan jambu biji menyebabkan penyakit usus buntu.

Meski belum terbukti kebenarannya, namun sebagian masyarakat Indonesia mempercayai teori yang satu itu.

Dr. Santi dari Medical Centre Kompas Gramedia kemudian menjelaskan ‘mitos atau fakta?’ dari teori yang beredar tersebut.

“Jadi sebenarnya penyebab usus buntu yang paling sering adalah gumpalan feses yang mengeras. Memang ada sih yang disebabkan oleh biji cabai atau biji jambu biji menyebabkan penyumbatan, tapi itu angkanya kecil banget, cuma 0,05 persen,” jelas dr. Santi.

Baca Juga: Berawal dari Sakit Perut, Kenali Gejala Penyakit Usus Buntu pada Remaja

Sehingga dapat disimpulkan bahwa teori tersebut tidak sepenuhnya dapat digunakan, karena hal tersebut tidak secara signifikan menyebabkan usus buntu.

Selain cabai dan jambu biji, ada juga teori yang menyebutkan bahwa mengonsumsi sayur dengan serat tinggi juga bisa menyebabkan usus buntu.

Hal ini pun dibantah oleh dr. Santi, karena mengonsumsi sayuran dengan serat tinggi memang bisa menyumbat usus buntu, namun hanya 0,35 persen.

Baca Juga: Tak Hanya Pedas, Ternyata Cabai Kaya Akan Manfaat, Salah Satunya untuk Mata