Find Us On Social Media :
Mbah mijan sebut virus corona karena kutukan Nyi Blorong (IG @mbahmijan dan suar.grid.id)

Mbah Mijan Terawang Virus Corona Kutukan Nyi Blorong Karena Usik Natuna

Muhamad Alpian - Selasa, 28 Januari 2020 | 14:28 WIB

Sonora.ID - Sosok peramal ternama yang sering muncul di layar kaca Indonesia, Mbah Mijan baru-baru ini menerawang berita yang sedang hangat diperbincangkan dunia yakni virus corona.

Mbah Mijan angkat bicara karena banyak masyarakat Indonesia yang sudah mulai menghubungkan berbagai hal.

Banyak yang menduga jika virus tersebut muncul karena hewan liar kelelawar, ular, atau bahkan azab yang diturunkan Tuhan kepada rakyat China.

"Orang kita lucu-lucu, Virus Corona dihubungkan dengan ini itu, padahal konspirasi,” cuitnya di akun @mbah_mijan.

Baca Juga: Disebut Biang dari Virus Corona, Ini 4 Manfaat Daging Kelelawar untuk Tubuh

Lanjutnya, ia bersoloh bahwa virus corona disebabkan karena ulah China yang telah mengklaim secara sepihak Perairan Laut Natuna sebagai miliknya.

“Virus Corona adalah kutukan Nyai Blorong karena telah mengganggu Natuna," tambahnya.

Ahli metafisika asal Kebumen, Jawa Tengah itu juga mengingatkan kepada masyarakat lewat akunnya untuk tetap waspada terhadap penyebaran virus yang bisa saja masuk ke Indonesia.

"Pesan saya! Siapkan detector untuk pencegahan, terutama di Air Port dan tempat wisata Indonesia," tulisnya.

Baca Juga: Korban Tewas Virus Corona Melonjak Jadi 106 dan 1.300 Kasus Baru di China