Find Us On Social Media :
Sandiaga angkat bicara tentang harga masker yang melonjak (https://www.freepik.com/)

Harga Masker Melonjak Tinggi, Sandiaga: Jangan Terlalu Paranoid

Prameswari Sasmita - Sabtu, 8 Februari 2020 | 09:00 WIB

Sonora.ID - Virus Corona menjadi sorotan publik dan dunia belakangan ini, apalagi WHO sudah menetapkan virus ini sebagai virus dengan kategori yang berbahaya.

Berbagai macam cara dilakukan oleh segala pihak untuk menjaga diri agar terhindar dari virus tersebut, termasuk masyarakat Indonesia.

Aneka imbauan pun memenuhi laman berita, mulai dari cara mencuci tangan yang benar hingga cara menggunakan masker yang dianggap mampu membantu terhindar dari aneka virus termasuk virus corona.

Baca Juga: Sandiaga Uno Digadang Jadi Pimpinan PLN, Ini Kata Menteri BUMN

Masyarakat pun berbondong-bondong membeli dan menggunakan masker dalam beraktivitas, khususnya masker N95 yang memang dianjurkan untuk terhindari dari virus corona.

Namun, akibat dari maraknya virus ini dan banyaknya masyarakat yang menginginkan menggunakan masker jenis tersebut, maka masker N95 yang awalnya seharga Rp 20 ribu perlembar menjadi melonjak tinggi.

Tak tanggung-tanggu masker tersebut bahkan sempat menembus harga hingga angka jutaan rupiah untuk satu lembarnya.

Tak tinggal diam dengan kondisi tersebut, banyak pihak yang kemudian memberikan komentar, termasuk mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno.

Baca Juga: Corona Belum Hilang, Virus Flu Burung Kembali Merebak di China