Find Us On Social Media :
TKI di Taiwan Positif Virus Corona (TVBS News)

TKI di Taiwan yang Terkena Virus Corona Nekat Main Tik Tok di Rumah Sakit

Muhamad Alpian - Sabtu, 29 Februari 2020 | 10:50 WIB

Sonora.ID - Seorang pekerja asal Indonesia yang berada di Taiwan dikabarkan terjangkit virus corona atau Covid-19.

Hal ini diketahui melalui sebuah video yang viral di media sosial khususnya Facebook.

Dikutip dari Kompas.com, perempuan yang belum diketahui asalnya itu membagikan sebuah video Tik Tok.

Baca Juga: Lahir di Daegu, Suga BTS Sumbang Rp1,15 miliar untuk Penderita Virus Corona

Dirinya asik berjoget dan bernyanyi dengan backound musik Indonesia.

Ia juga membeberkan lewat status melalui siaran langsung Facebook dan Tik Tok di bangsal rumah sakit isolasi di Kota Taipei.

Selain itu, perempuan tersebut pun memberitahu nama rumah sakit ditempat ia dirawat kepada penonton.

Dalam laman facebook-nya, ia mengunggah sebuah video streaming dengan menyertakan keterangan "Mbak nya santuuyyy pdhl + kena virus CORONA,".

Baca Juga: Beri Dukungan ke Penderita Virus Corona, Paus Fransiskus Dikabarkan Tak Enak Badan