Find Us On Social Media :
Jalur penyebrangan atau zebra cross terkenal karena The Beatles 'Abbey Road' tengah di cat ulang saat Kota London di Lockdown. (NME)

Zebra Cross 'Abbey Road' Khas The Beatles Dicat Ulang Saat Lockdown

Sienty Ayu Monica - Jumat, 27 Maret 2020 | 18:00 WIB

Sonora.ID - Beberapa anggota kru di kota London telah mengecat ulang jalur penyeberangan atau zebra cross Abbey Road yang terkenal pada sampul album The Beatles ‘1969 dengan nama ‘Abbey Road’.

Sementara kota London tengah dikunci untuk membendung penyebaran virus corona.

Para kru melukis ulang lokasi spot wisata yang biasanya dilewati penduduk dan turis tersebut pada Selasa (24/3/2020).

Baca Juga: Anniversary Ke-50, Personil The Beatles Gelar Reuni di Abbey Road

Hal ini dilakukan setelah Perdana Menteri Boris Johnson mengumumkan penutupan bisnis-bisnis yang tidak terlalu penting pada hari Jumat (20/3/2020) yang lalu.

Penyeberangan pejalan kaki atau zebra cross ‘Abbey Road’ ini telah ditetapkan sebagai situs yang memiliki kepentingan nasional oleh pemerintah Inggris pada tahun 2010.

Dilansir dari NME, hal ini berarti hanya dapat diubah dengan persetujuan dari otoritas lokal yang akan membuat keputusan berdasarkan signifikansi bersejarah, fungsi dan kondisi situs.

Baca Juga: Mengejutkan! Rekaman The Beatles Tahun 1965 Ditemukan di Tempat Roti