Sonora.ID - Belum lama ini Leader dari group K-pop besar, Super Junior, Leeteuk mengungkapkan cerita soal asam, ketir dan manisnya menjadi seorang pemimpin group.
Memang bukan perkara yang gampang menjadi seorang ketua di sebuah group band, dengan jumlah anggota terbanyak.
Namun, nyatanya Leeteuk berhasil menjalaninya setidaknya selama 15 tahun lamanya.
Baca Juga: Akhirnya So Ji Sub Resmi Umumkan Pernikahannya dengan Jo Eun Jung
Lewat video Leeteuk’s Kiss the YouTube, Leader Suju menceritakan betapa beratnya menjadi leader Super Junior.
Leeteuk mengaku terpilih sebagai leader karena ia yang paling tua di antara anggota grup.
"Aku diberikan peran leader karena aku yang paling tua di tim."
Saat mendapatkan posisi tersebut Leeteuk, justru pesimis dan sempat merasakan kekhawatiran karena harus membawahi banyak anggota.
Baca Juga: Rumah 134 Miliar Milik Song Jong Ki & Song Hye Kyo Akan Dihancurkan
"Posisi itu agak memberatkan pada saat itu. Aku menjadi khawatir karena harus memimpin lebih banyak anggota."