Find Us On Social Media :
Ilustrasi Investasi (IST)

Wabah Covid-19 Melanda, Investor Milenial Justru Cukup Tinggi

Jati Sasongko - Jumat, 29 Mei 2020 | 09:50 WIB

Palembang, Sonora.ID - Meskipun wabah Covid-19 belum berakhir, minat kalangan milenial dalam berinvestasi di pasar modal cukup tinggi.

Kepala Bursa Efek Indonesia Palembang Hari Mulyono mengatakan kepada Sonora FM Palembang, bahwa kaum milenial memiliki pikiran yang positif, meskipun di tengah pandem corona.

“Relative tinggi ya, mereka melihat momentum ini pas, mereka sudah belajar sebelum-sebelumnya, belajar dari krisis ekonomi yang pernah ada, bahwa setelah krisis tersebut terjadi pertumbuhan yang sangat baik,” ujarnya.

Baca Juga: IHSG Terus Turun, BEI Tetap Berupaya Menjaga Keteraturan Pasar

Disisi lain, perdagangan di Bursa Efek Indonesia pun masih cukup menarik.

Hari mengatakan bahwa nilai transaksi rata rata mencapai 7 hingga 8 triliun perbulan dan untuk hariannya mencapai fade 6,86 persen.

“Cukup baik ya meskipun di masa pandemic,” ucap dia.

Dari awal tahun sampai dengan hari ini Bursa Efek Indonesia mencatat sebanyak 28 perusahaan baru yang go public dan mencatatkan efek sahamnya di Bursa Efek Indonesia.

“Sampai saat ini aktfitas masyarakat yang ingin memasarkan di pasar saham tetap tumbuh cukup baik, artinya ada optimism sendiri dikalangan masyarakat,” ujarnya.

Baca Juga: Saham Bluechip Anjlok, Investor dan Perbankan Diterpa Kekhawatiran