Palembang, Sonora.ID - Drainase Jalan Basuki Rahmat Palembang akan dibuat lebih indah dari sebelumnya.
Proyek yang dikerjakan oleh Kementerian PUPR melalui Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional V Palembang tersebut, saat ini, memasuki tahap pertama pengerjaan.
Menurut Junaidi, Pengawas Proyek Drainase tersebut, pada tahap pertama ini, BBPJN V Palembang melakukan pekerjaan pembuatan tali air, kemudian dilakukan pengecoran selebar 2 meter.
Adapun pekerjaan proyek drainase tersebut memiliki panjang 2 kilometer.
Baca Juga: Harapan Indah Bekasi Banjir, BNPB : Drainase Buruk & Wilayah Cekungan
Junaidi menambahkan, genangan air di Jalan Basuki Rahmat biasanya hanya terjadi di pangkal jalan, atau tepatnya di depan Rumah Makan Sederhana.
"Kalau genangan air paling-paling di pangkal. Simpang depan Sederhana. Tapi, itu lancar," ujar Junaidi, saat diwawancarai radio Sonora, Senin (15/6).
Menurut Junaidi, proyek drainase juga untuk mengantisipasi terjadinya genangan air di kawasan tersebut.
Baca Juga: IDI Palembang : Gejala DBD Hampir Mirip dengan Gejala Covid-19