Find Us On Social Media :
Dokter Bambang, Mantan Pasien Covid-19, Beri Edukasi untuk Masyakarat (Sonora/Gerard Mampuk)

Dokter Bambang, Mantan Pasien Covid-19, Beri Edukasi untuk Masyakarat

Gerard Mampuk - Jumat, 26 Juni 2020 | 15:20 WIB

Manado, Sonora.ID - Dokter Bambang Setiawan adalah mantan pasien Covid-19 di Kota Manado yang terpapar sekitar pertengahan Mei lalu.

Ia dinyatakan positif  corona berdasarkan hasil tes swab pada 15 Mei 2020, setelah sejumlah rekan kerja sesama tenaga medis terlebih dahulu terinfeksi.

Mengetahui dirinya terjangkit Covid-19, pria yang bertugas di rumah sakit TNI Wolter Mongisidi Manado ini sempat mengalami stres.

Baca Juga: Gubernur Olly Berikan Lampu Hijau Mal di Manado Beroperasional Kembali

Kondisi ini membuatnya kesulitan tidur selama hampir sepekan pada awal menjalani isolasi.

Namun lambat laun, ia bangkit dari keterpurukan.Berstatus sebagai pasien OTG, dokter Bambang Setiawan mengikuti semua protap penyembuhan covid 19 sesuai standar WHO.

Selama menjalani isolasi, ia bersama pasien lain berbagi cerita dan saling memotivasi untuk berjuang melawan Covid-19.

Setelah melalui enam kali tes swab akhirnya dinyatakan sembuh. Ia pun diperkenankan keluar dari ruang isolasi setelah menjalani karantina selama 33 hari.

Baca Juga: Warga Dua Kelurahan di Kota Manado, Menolak Lakukan Rapid Test