Banjarmasin, Sonora.ID - Film Mission: Impossible 7 dikabarkan tengah melakukan persiapan untuk kembali memulai syuting dalam waktu dekat, setelah Paramount Pictures, rumah produksinya, menghentikan pengambilan gambar pada Februari lalu akibat pandemi CoVID-19.
Asisten sutradara, Tommy Gormley mengatakan, Tom Cruise dan kawan – kawan sudah dapat kembali bekerja pada September mendatang, agar filmnya rampung pada Mei 2021 sesuai rencana.
"Kami berharap bisa syuting lagi pada September. Saat itu kami sudah siap syuting di Venezia sekitar 4 atau 5 hari sebelum syuting dimulai," kata Gormley seperti dilansir dari Kompas.com.
Gormley juga berharap pandemi segera berakhir di beberapa negara yang memang sudah menjadi target sebagai lokasi syuting Mission: Impossible 7, salah satunya di Inggris, yang beberapa waktu lalu sudah memberikan izin.
Baca Juga: Mind Blown, Ini 3 Rekomendasi Film Misteri yang Bikin Menebak-nebak
"Kami harap bisa mulai lagi pada September dan mengunjungi semua negara yang sudah direncanakan. Setelah itu kami akan pulang ke Inggris dan mengerjakannya di studio. Jadi dari September hingga April atau Mei adalah target kami," ucap Gormley.
British Film Commission baru saja merilis protokol kesehatan dan keselamatan untuk menggelar syuting.
Tommy Gormley mengatakan, protokol tersebut sudah sangat baik dan sangat memungkinkan untuk diterapkan dalam skala produksi besar seperti Mission: Impossible 7.
Santer beredar kabar sejak awal Mei lalu, bahwa Tom Cruise dan SpaceX milik Elon Musk telah merencanakan ide syuting di luar angkasa, yang juga sudah dikonfirmasi oleh NASA.
Baca Juga: Daebak! Son Ye Jin Bakal Main Peran di Film Hollywood 2021 Mendatang