Sonora.ID - Putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep mengaku dikeluarkan dari grup WhatsApp keluarga.
Hal itu ia ungkapkan melalui cuitan di media sosial Twitter pribadinya @
Cuitan itu berawal dari unggahan kocak yang menyebut namanya sekaligus akun Twitter sang ayah. Pada cuitan tersebut, nampak sebuah pertanyaan menggelitik yang ditujukan pada Kaesang dan Jokowi.
Baca Juga: 'Toh Tanpa Saya Gibran-Teguh Pasti Menang'
"Presiden itu kepala negara, tapi dalam Lingkungan RT/RW ia merupakan warga RT/RW, kira-kira kalau pak RT membuat daftar ronda, apakah pak presiden masuk ke dalam daftar yang ikut ronda?," tulis @2__garisbiru yang ditujukan kepada Kaesang.
Mendapat pertanyaan tersebut, Kaesang Kaesang langsung memberikan reaksi atas cuitan kocak tersebut. ia pun membalas dengan cuitan yang seolah-olah memanggil sang ayah untuk menanggapi.