Banjarmasin, Sonora.ID - Tinggal beberapa jam lagi, tahap pendaftaran bakal calon kepala daerah untuk ikut berlaga di Pilkada 2020 resmi dimulai yakni tanggal 4 s/d 6 September nanti.
Di Banjarmasin, sejumlah bakal pasangan calon juga sudah mengambil ancang-ancang waktu yang tepat untuk mendaftar ke KPU Kota Banjarmasin.
Sebut saja bakal pasangan calon incumbent Ibnu Sina - Arifin Noor yang kabarnya memilih Jumat (04/09) pagi.
Kemudian bakal pasangan calon Abdul Haris Makkie - Ilham Noor juga memilih hari yang sama, namun di siang hari.
Baca Juga: Jelang Pilkada Serentak, Pendaftaran Bapaslon di Riau Bisa dengan Video Call
Kemudian bakal pasangan calon Ananda - Mushaffa Zakir yang memilih mendaftar ke KPU pada sabtu (05/09) siang.
Sementara untuk pasangan dari jalur perseorangan, Khairul Saleh - Habib Muhammad Ali sampai berita ini diturunkan belum diketahui.
"Sudah ada beberapa yang memberikan informasi jadwal mendaftar. Pendaftaran hari pertama dan kedua dibuka pukul 08.00 - 16.00 WITA. Hari terakhir diperpanjang sampai 24.00 WITA," terang Rahmiyati Wahdah, Ketua KPU Kota Banjarmasin kepada SMART FM Banjarmasin, Kamis (03/09) siang.
Baca Juga: Sempat Temui Lika-Liku, Bapaslon Haris-Ilham Akhirnya Deklarasi