Find Us On Social Media :
Bacalon Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina terima berkas syarat pendaftaran yang dinyatakan lengkap oleh KPU Kota Banjarmasin (Smart Banjarmasin/Jumahudin)

Berkas Pencalonan Memenuhi Syarat, Ibnu - Arifin Ikuti Tahap Berikutnya

Jumahudin - Senin, 14 September 2020 | 18:00 WIB

Banjarmasin, Sonora.ID - Berkas administrasi pendaftaran Ibnu Sina-Arifin Noor untuk maju sebagai bakal pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjarmasin dinyatakan memenuhi syarat oleh KPU Banjarmasin.

Berita acara hasil verifikasi berkas administrasi yang sudah dinyatakan selesai dan memenuhi tersebut diserahkan Ketua KPU Banjarmasin, Rahmiyati Wahdah, kepada Ibnu Sina.

"Ada sekitar 25 item persyaratan calon. Itulah yang kami verifikasi. Hasilnya semuanya sah," ujar Rahmiyati usai Rapat Pleno Terbuka Penyampaian Hasil Penelitian Persyaratan Calon, di salah satu hotel berbintang, Senin (14/09) siang.

Baca Juga: Haris-Ilham Konsisten Hadiri Agenda KPU Berdua, Ini Alasannya

Adapun Ibnu Sina yang saat ini juga menjabat sebagai Wali Kota Banjarmasin mengucap syukur karena berkas administrasi pencalonan mereka sudah memulai syarat.

"Kami bersyukur dan terimakasih kepada tim dan KPU yang sudah memeriksa dan menyatakan seluruh persyaratan pencalonan kami Memenuhi Syarat atau MS," ujarnya kepada SMART FM.

Dengan dinyatakannya memenuhi syarat pendaftaran, Ibnu pun menyatakan siap untuk mengikuti tahapan selanjutnya, yakni penetapan pasangan calon pada 23 September dan pengundian nomor urut pada 24 September mendatang.

"Tinggal siap mengikuti tahap berikutnya penetapan paslon dan pengundian nomor urut dan juga pelaksanaan kampanye," tukasnya.