Makassar, Sonora.ID - Calon Wali Kota Makassar, Danny Pomanto memenuhi panggilan Polisi untuk dimintai keterangan dalam kasus dugaan politik uang.
Kedatangannya ke Mapolrestabes Makassar dikawal di ratusan massa dari berbagai elemen.
Massa terpantau berkerumun di Jl Ahmad Yani. Secara bergantian, mereka memberikan orasi sebagai bentuk dukungan.
Danny sendiri datang pada pukul 09.30 WITA. Bersama rombongan dirinya langsung disambut dengan teriakan ADAMA dari para pendukung. Dirinya mengenakan pakaian serba orange.
Baca Juga: Trafo Listrik Meledak, Layanan di Balaikota Makassar Lumpuh
Sorak sorai teriakan massa terus terdengar. Pemeriksaan berlangsung 2 jam. Usai diperiksa, Danny menemui para pendukungnya untuk tetap tenang.
"Tenang ki semua. Tidak adaji ini masalah," ujarnya melalui pengeras suara, Senin (19/10/2020).
Diketahui, Danny Pomanto menjalani proses pemeriksaan di kepolisian karena laporan dari Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Makassar. Dirinya dilaporkan karena diduga melakukan politik uang dengan cara membagikan sembako ke masyarakat.
Laporan itu dilakukan rivalnya di Pilwalkot Makassar yaitu paslon Munafri Arifuddin-Rahman Bando.