Find Us On Social Media :
Jalani Cinta Beda Suku? Harus Siap dengan 3 Tantangan Ini, Semangat! (https://www.freepik.com/)

Jalani Cinta Beda Suku? Harus Siap dengan 3 Tantangan Ini, Semangat!

Prameswari Sasmita - Selasa, 3 November 2020 | 12:00 WIB

Sonora.ID - Meski perbedaan adalah hal yang indah dan bisa menjadi sebuah pelengkap, namun perbedaan dalam sebuah hubungan percintaan sering kali justru diragukan.

Mereka yang menjalankan hubungan berbeda suku akan mendapatkan tekanan dari berbagai pihak, mulai dari lingkungan pertemanan hingga keluarga.

Di masa modern saat ini, memang sudah banyak keluarga yang membebaskan sang anak memilih pasangan hidupnya, bahkan dari suku yang berbeda.

Namun, tak sedikit juga yang masih berpegang teguh pada kebudayaannya dan ingin mempertahankan dengan melarang sang anak menjalin hubungan cinta dengan orang dari suku lain.

Baca Juga: Love Language Anda dan Pasangan Berbeda? Lakukan Hal Ini untuk Tetap Bahagia Bersama

Indah tetapi penuh dengan tantangan, ini adalah 3 tantangan besar untuk pasangan beda suku yang harus siap untuk dijalankan.

Stereotip negatif

Masing-masing budaya di Indonesia memiliki penilaian dasar dan umum yang biasanya diberkan oleh masyarakat sekitar.

Masing-masing budaya tersebut juga memiliki stereotip negatif yang kemudian sayangnya sering kali digeneralisir.

Hal ini lah yang menjadi tantangan bagi pasangan beda suku, yaitu untuk menolerasi satu sama lain, dan meyakinkan keluarga bahwa stereotip tersebut bisa dilalui bersama.

Baca Juga: Pekan Ini, 3 Zodiak akan Alami Guncangan di Hubungan Asmara, Ternyata Gara-gara Ini