Banjarmasin, Sonora.ID – Selama bulan Agustus 2020, kondisi ketenagakerjaan di Kalimantan Selatan mengalami fluktuasi, baik untuk jumlah pekerja yang masih aktif maupun yang menjadi pengangguran.
Berdasarkan rilis Badan Pusat Statistik (BPS) Kalimantan Selatan beberapa waktu lalu, jumlah angkatan kerja mencapai 2,19 juta orang per bulan Agustus.
Baca Juga: Hindari Tumpang Tindih Tupoksi, DPRD Kalsel Belajar dari Jabar
Angka tersebut terdiri atas 2,08 juta orang yang bekerja dan 103,6 ribu orang yang menganggur.
Jika dibandingkan dengan periode yang sama di tahun 2019, jumlahnya memang mengalami kenaikan sekitar 51,87 ribu orang dengan jumlah penduduk yang bekerja bertambah 37,49 ribu orang.