Find Us On Social Media :
Menteri Keuangan, Sri Mulyani (Tangkap Layar)

Menkeu Sri Mulyani Ingatkan Para YouTuber untuk Tetap Bayar Pajak

Sienty Ayu Monica - Senin, 30 November 2020 | 17:00 WIB

Sonora.ID – Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengingatkan bagi para masyarakat yang memiliki sumber pendapatan untuk membayar pajak, tidak terkecuali para YouTuber dan para penggiat industri digital.

Hal ini Sri Mulyani ungkapkan saat mengisi acara 'Kemenkeu Mengajar' kepada para siswa sekolah pada Senin (30/11/2020).

Ia mengajak para siswa untuk memiliki kesadaran untuk membayar pajak.

Baca Juga: Curhatan Menkeu Sri Mulyani Soal Kendala Distribusi Vaksin Covid-19

"Nanti kalau sudah besar, bekerja, peduli dengan bayar pajak. Kalau bisa bekerja. Bahkan, enggak usah besar, sekarang anak kecil sudah bisa jadi bintang, dapat pendapatan, dari Youtube, itu juga jangan lupa tetap bayar pajak," jelas Sri Mulyani dikutip dari Kompas.com.

Sri Mulyani pun menegaskan, pendapatan negara yang didapatkan dari pajak tersebut bakal digunakan untuk kepentingan orang banyak.

Beberapa di antaranya yakni untuk membangun fasilitas umum serta untuk membantu masyarakat.

Baca Juga: Dana Rp 34 Triliun Disipkan Sri Mulyani untuk Pengadaan Vaksin Covid-19