Find Us On Social Media :
Badan Pembinaan Ideologi Pancasila Selenggarakan Dialog Jejaring Panca Mandala ()

Badan Pembinaan Ideologi Pancasila Selenggarakan Dialog Jejaring Panca Mandala

Bovend Sitinjak - Rabu, 2 Desember 2020 | 08:55 WIB

Palembang, Sonora.ID - Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Republik Indonesia menyelenggarakan acara Diskusi Kelompok Terpumpun (DKT) Pembentukan Jejaring Panca Mandala, Selasa (1/12), di Hotel Aston Palembang.

Saat menyampaikan kata sambutan di acara pembukaan, Direktur Hubungan Antarlembaga dan Kerja Sama BPIP, Elfrida Herawati Siregar mengatakan, dalam rangka mengefektifkan upaya-upaya pembumian Pancasila di seluruh wilayah Indonesia, BPIP berusaha mendorong terbentuknya forum-forum kerja sama.

“Dalam hal ini kami ingin mendorong. Jadi, BPIP tidak datang untuk membentuk,” ujar Elfrida Herawati Siregar, Selasa (1/12), di Hotel Aston Palembang.

Baca Juga: Waktu Persiapan Menuju Sekolah Tatap Muka Dinilai Belum Memadai

Menurutnya, dorongan agar forum-forum kerja sama tadi dibentuk juga datang dari pemerintah daerah.

“Menggugah inisiatif seluruh komponen/kekuatan, baik pemerintah maupun masyarakat,” ungkapnya. 

Ia meyakini, istilah penta helix sudah cukup dikenal oleh sebagian peserta yang hadir dalam kegiatan tersebut.

Baca Juga: SMAN 5 Palembang Siap Laksanakan Belajar Tatap Muka

Namun, dengan mempertimbangkan soal kearifan lokal, istilah yang digunakan adalah Panca Mandala.