Palembang, Sonora.ID - Setelah cukup lama tidak diadakan sebuah turnamen di karenakan COVID-19, kali Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Muba Menggelar Acara Turnamen Bulu tangkis Tingkat Pelajar Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) antar Kecamatan se-Kabupaten Muba.
Kegiatan turnamen Bulu tangkis ini diharuskan untuk tetap mematuhi protokol kesehatan, agar tidak menjadi cluster baru dari penyebaran COVID-19.
Hal ini diungkapkan oleh Bupati Musi Banyuasin Dr H Dodi Reza Alex Noerdin Lic Econ MBA melalui Sekretaris Daerah Muba Drs H Apriyadi MSi saat membuka Acara Turnamen Bulu tangkis, Rabu (2/12/20) di Gedung Olahraga Ranggonang Sekayu.
Baca Juga: Muba Gelar Peresmian CPNS Formasi 2019 Pertama di Indonesia
Apriyadi juga mengatakan dengan dilaksanakannya Turnamen Bulu tangkis ini, semoga dapat terlihat bibit olahragawan khususnya di cabang Bulu tangkis yang handal dan berkualitas.
"Turnamen ini selain sebagai wahana mengukur tingkat kemampuan para peserta, memperbaiki dan melatih diri, diharapkan juga dapat melahirkan bibit bibit atlet yang matang dan tangguh,"ungkapnya.
Dengan turnamen ini, secara tidak langsung merupakan salah satu upaya yang dilakukan secara bersama oleh Pemkab Muba dalam mengembangkan olahraga Bulu tangkis di Kabupaten Musi Banyuasin. Yang nantinya diharapkan para peserta yang mengikuti turnamen ini, dapat terus dibina dan dikembangkan untuk mengikuti kejuaraan pada event yang lebih tinggi lagi.
Baca Juga: Tim Korsupgah Wilayah II KPK RI Evaluasi MCP Pemkab Muba