Find Us On Social Media :
Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah menggunakan hak suaranya di Pilkada Serentak 2020 (Dok Pemprov Sulsel)

Tunggu Penetapan KPU, Paslon Pilkada Serentak Harus Menahan Diri

Dian Mega Safitri - Rabu, 9 Desember 2020 | 14:45 WIB

 

Makassar, Sonora.ID - Gubernur Sulawesi Selatan Nurdin Abdullah mengimbau seluruh pasangan calon (Paslon) yang mengikuti Pilkada serentak di 12 kabupaten kota di Sulsel agar tetap bersabar menunggu hasil penetapan dari Komisi Pemilihan Umum (KPU).

"Kepada seluruh pendukung masing-masing pasangan calon agar nantinya setelah hasil quick count, siapapun yang terpilih melalui quick count tentu kita harus bersabar menunggu hasil penetapan KPU," ungkap Nurdin Abdullah di kediaman pribadinyai, di Perumahan Dosen Unhas Tamalanrea Makassar, Rabu,(9/12).

Baca Juga: Pilkada Serentak Hari Ini, Menko Mahfud MD: Pilihlah yang Baik

Ia juga berpesan kepada para pendukung paslon agar tidak melakukan pawai sebelum maupun sesudah penetapan KPU. Hal itu untuk mencegah semakin meluasnya penularan Covid-19.

Di sisi lain, ia juga meminta Paslon agar menerima dengan sportif apapun hasil penetapan KPU nantinya. Jika Paslon tidak puas dengan hasil penetapan, bisa menempuh jalur hukum sesuai aturan yang berlaku.