Find Us On Social Media :
PPNI Lampung Sebut 160 Perawat di Lampung Terjangkit Covid-19 ()

PPNI Lampung Sebut 160 Perawat di Lampung Terjangkit Covid-19

Dina Saputri - Jumat, 18 Desember 2020 | 11:55 WIB

Lampung, Sonora.ID - Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Provinsi Lampung menyatakan bahwa 160 perawat terkonfirmasi positif covid-19.

Menurut data yang dimiliki oleh PPNI dari 160 perawat yang terinfeksi covid-19, dua diantara perawat tersebut meninggal dunia.

Ketua Persatuan Perawat Nasional Indonesia Provinsi Lampung, Dedi Afrizal mengatakan bahwa sebagian perawat terinfeksi covid-19 saat bertugas dan sebagian terjangkit diluar lingkungan kerja.

"Itu data yang disampaikan PPNI Lampung kepada saya. Perawat terbanyak kena Covid dari Bandar Lampung dan Lampung Tengah," kata Dedi Afrizal melalui pesan singkat, Rabu (16/12/2020).

Baca Juga: Disdikbud Balikpapan Batalkan Simulasi PTM di Tujuh Sekolah SD dan SMP

Adapun perawat yang paling banyak terpapar bertugas di area dari Bandar Lampung dan Lampug Tengah.

"Itu data yang disampaikan PPNI Lampung kepada saya. Perawat terbanyak kena Covid dari Bandar Lampung dan Lampung Tengah," kata Dedi Afrizal melalui pesan singkat, Rabu (16/12/2020).

Berdasarkan pemberitaan di Tribunlampung, Dedi Afrizal berharap vaksin covid-19 dapat diberikan awal tahun 2021 mendatang.

Baca Juga: Disdikbud Balikpapan Batalkan Simulasi PTM di Tujuh Sekolah SD dan SMP