Find Us On Social Media :
3 Tips Membawa Pasangan ke Acara Keluarga Agar Tidak Canggung (Freepik.com)

3 Tips Membawa Pasangan ke Acara Keluarga Agar Tidak Canggung

Prameswari Sasmita - Senin, 28 Desember 2020 | 17:00 WIB

Sonora.ID - Jelang acara tahun baru yang tinggal hitungan beberapa hari lagi, banyak rencana yang biasanya sudah disusun untuk berkumpul bersama dengan keluarga.

Momen kumpul keluarga ini pun dijadikan sebagai momen yang menyenangkan karena bisa berbagi cerita dan melepas kerinduan.

Bahkan momen ini pun sering kali digunakan untuk anak muda membawa pasangannya untuk diperkenalkan kepada sanak saudara.

Berikut ini adalah 3 tips membawa pasangan ke acara keluarga agar cepat membaur dan tidak canggung.

Baca Juga: Bukan Chemistry yang Kuat, Ini 2 Modal Pasangan untuk Maju ke Pernikahan

Berikan ‘bocoran’ kepada pasangan

Budaya setiap keluarga pastinya berbeda-beda, begitu juga yang terjadi pada budaya keluarga Anda dan pasangan.

Maka, agar semuanya berjalan dengan lancar dan tidak canggung, berikan ‘bocoran’ kepada pasangan Anda tentang hal-hal khas dalam keluarga Anda.

Anda juga bisa memberikan kisi-kisi agar pasangan Anda bisa berbincang akrab dengan orang tua Anda, mungkin membawakan makanan kesukaan, atau menceritakan hobi orang tua Anda sebagai topik perbincangan mereka.

Baca Juga: Karena Trauma, 3 Zodiak Ini Pilih Masa Bodoh Soal Percintaan, Zodiak Anda Termasuk?