Sonora.ID – Vaksin Covid-19 sudah sampai di Indonesia, Anda bisa mengecek nama penerima vaksin Covid-19 gratis dari pemerintah untuk periode pertama, dengan mengakses situs Peduli Lindungi.
Cara cek nama penerima vaksin Covid-19 ini juga tergolong mudah, Anda hanya perlu memasukkan nomor NIK.
Mengutip dari Tribunnews, tidak ada syarat apapun untuk mendapatkan vaksin gratis ini.
Baca Juga: Kemenkes Sudah Kirim SMS Vaksinasi Covid-19, Siapa Saja yang Menerimanya?
Pemerintah telah berkomitmen untuk memberikan vaksin Covid-19 gratis kepada seluruh masyarakat di Indonesia.
Selain cek secara mandiri, pemerintah melalui Kementerian Kesehatan telah mengirim SMS secara serentak kepada penerima vaksin Covid-19 yang telah terdaftar pada tahap pertama.
Cara cek nama penerima vaksin Covid-19 gratis secara online
Bagi Anda yang ingin mengecek apakah sudah termasuk calon penerima vaksin Covid-19 gratis atau belum bisa melalui situs milik pemerintah, Peduli Lindungi.
Baca Juga: Ini Efek Samping Vaksin Sinovac Dari Hasil Uji Klinis di Bandung
Adapun cara cek penerima vaksin Covid-19 gratis yakni sebagai berikut:
- Akses laman Peduli Lindungi dengan link https://pedulilindungi.id/cek-nik atau klik di sini.
- Masukkan nomor NIK.
- Isi kode captcha, kemudian ketuk selanjutnya.
- Akan muncul pemberitahuan status NIK Anda terkait sudah termasuk calon penerima vaksin gratis atau belum.