Find Us On Social Media :
Viral, Warganet Iseng Cek NIK Jokowi sebagai Penerima Vaksin Covid-19, Hasilnya Belum Terdaftar! (Kompas.com)

Viral, Warganet Iseng Cek NIK Jokowi sebagai Penerima Vaksin Covid-19, Hasilnya Belum Terdaftar!

Prameswari Sasmita - Selasa, 5 Januari 2021 | 08:30 WIB

Sonora.ID - Telah tersebar sebuah link untuk mengecek NIK setiap warga Indonesia sudah terdaftar sebagai penerima vaksin Covid-19 atau belum.

Viral di media sosial Twitter, seorang warganet yang iseng mengecek NIK Presiden Jokowi untuk memastikan ungkapan pihak Kepresidenan beberapa waktu lalu.

Sebelumnya dikabarkan bahwa Presiden Jokowi sudah dipastikan akan masuk dalam gelombang pertama pihak yang akan mendapatkan vaksin Covid-19 pertama di Indonesia.

Baca Juga: Mungkinkah Seseorang Alergi Vaksin Covid-19? Berikut Panduan dari CDC

Namun, hasil pengecekan tersebut menjadi viral karena NIK yang dianggap adalah milik Presiden Jokowi tersebut tidak terdaftar sebagai penerima vaksin Covid-19 tersebut.

Hal ini dibagikan pertama kali oleh pemilik akun Twitter @mathdroid dengan user nameMuhammad Mustadi, yang langsung mendapatkan banyak respon dari warganet lainnya.

Dikutip dari Tribunnews.com, Juru Bicara Vaksin Covid-19 Kementerian Kesehatan, dr. Siti Nadia Tramidzi pun turut angkat bicara melihat adanya hasil pengecekan yang viral tersebut.

Baca Juga: Jadi Orang Pertama, Bulan Depan Presiden Jokowi Disuntik Vaksin Covid-19