Find Us On Social Media :
Chloe Thing. (Youtube/Chloe Thing)

9 Aplikasi Olahraga untuk Pemalas, Bisa Dilakukan di Rumah

Kumairoh - Sabtu, 9 Januari 2021 | 12:32 WIB

Sonora.ID - Olahraga teratur bermanfaat bagi kesehatan mental dan fisik, tetapi siapa yang memiliki waktu dan kesabaran untuk berkomitmen pada suatu rejimen dan menaatinya?

Worry not! Di zaman serba digital kali ini segala sesuatu lebih mudah dilakukan, termasuk olahraga. Kini olahraga tidak selalu dilakukan di studio gym atau di lapangan terbuka, melainkan bisa dilakukan di rumah dengan menggunakan aplikasi.

Berikut 9 aplikasi olahraga yang bisa digunakan pemula bahkan pemalas sekalipun!

AAPTIV (free)

Salah satu hal yang mampu memotivasi kita selama berolahraga adalah kualitas musik yang tepat. Aaptiv merupakan perusahaan fitness yang memproduksi rangkaian gerakan olahraga yang disesuaikan dengan kecepatan lagu.

Baca Juga: 4 Macam Olahraga Ringan yang Bisa Tingkatkan Kinerja Seksualitas

Setiap gerakan dikombinasikan dengan ratusan jenis lagu untuk memotivasi selama sesi cardio.

QINETIC (free)

Jika Anda tak memiliki kekuatan (mental) untuk bangun pagi demi berolahraga, aplikasi video interaktif ini akan mempermudah pagi Anda.

Qinetic menyajikan berbagai rangkaian olahraga dari para ahli via streaming yang bisa Anda tonton. Mulai dari kelas Zumba, yoga, hingga latihan HIIT yang menantang.

SWORKIT (free)

Aplikasi olahraga ini mengijinkan Anda memilih jenis latihan yang diinginkan mulai dari yoga, cardio, strength training atau stretching.

Aplikasi ini juga hadir dengan timer berdurasi 5 – 60 menit dan akan mendemonstrasikan setiap gerakan bagi pemula, atlet, profesional, anak muda, hingga lanjut usia!