Find Us On Social Media :
Poster film 'No Time to Die' (IMDb)

Lagi-lagi Perilisian Film James Bond 'No Time to Die' Ditunda ke Musim Gugur 2021

Sienty Ayu Monica - Kamis, 14 Januari 2021 | 12:50 WIB

Sonora.ID – Film ke-25 James Bond, No Time to Die, kabarnya akan diundur lagi. Hal ini berarti menjadi penundaan yang ketiga kalinya bagi film tersebut.

Awalnya, film No Time to Die dijadwalkan untuk rilis pada April 2020, kemudian jadwal itu digeser ke November 2020.

Akibat dari pandemi Covid-19 yang belum kunjung usai dan sebagian besar bioskop di dunia juga tak beroperasi, maka film ini pun dijadwalkan ulang untuk tayang pada April 2021.

Baca Juga: The Next 'James Bond' akan Diungkap setelah 'No Time To Die' Tayang

Namun sayangnya kondisi masih juga belum memungkinkan, sehingga film tersebut dijadwalkan untuk tayang saat musim gugur 2021 ini.

Perubahan jadwal ini disebabkan oleh gelombang baru Covid-19 di Amerika Serikat (AS) dan Inggris yang merupakan dua pasar utama untuk film James Bond.

Hal tersebut membuat kekhawatiran baru bahwa bioskop di negara tersebut masih belum siap untuk beroperasi kembali.

Baca Juga: Setelah Diundur, Tim ‘James Bond: No Time To Die’ Umumkan Tanggal Perilisan

Sebelumnya, MGM Studio Inc menjamin bahwa film ini akan tetap rilis di bioskop. Memang tahun lalu terdengar desas-desus bahwa No Time to Die akan rilis di layanan streaming.

film James Bond ke-25 ini sempat diisukan sudah bernegosiasi dengan dua layanan streaming besar, Netflix dan Apple TV.