Find Us On Social Media :
Wagub Jabar (Berpeci) Saat Jumpa Pers di Lobby Sabuga Bandung Usai Memantau Pelaksanaan Gebyar Vaksinasi Covid-19, Rabu (3/2/2021). (Sonora.ID/Indra Gunawan)

Lebih dari 8.000 Nakes di Jabar Telah Mendapat Vaksinasi Covid-19

Indra Gunawan - Kamis, 4 Februari 2021 | 16:34 WIB

Sonora.ID - Dalam Gebyar Vaksinasi Covid-19 secara serempak di sejumlah daerah di Jawa Barat (Jabar), tercatat sudah sekitar 89.000 tenaga kesehatan dan nonkesehatan Jabar telah mendapatkan vaksinasi COVID-19.

Wakil Gubernur Jabar Uu Ruzhanul Ulum pada Rabu (3/2/2021) memulai Gebyar Vaksin COVID-19 bagi Tenaga Kesehatan dan Tenaga Nonkesehatan untuk Wilayah Jawa Barat di Gedung Sasana Budaya Ganesa (Sabuga), Jalan Tamansari No. 73, Kota Bandung.

Menurut Wagub, gebyar vaksin ini menjadi role model pelaksanaan vaksinasi di Indonesia, dengan target 150.000 nakes akan selesai divaksinasi dalam dua hingga tiga pekan mendatang.

Baca Juga: Ratusan Tenaga Kesehatan di Kotamobagu Antusias Dapat Vaksin Covid-19

“Ini berita yang menggembirakan, bahwa vaksin di Jawa Barat akan selesai untuk tahap pertama sekitar dua minggu atau tiga minggu dari sekarang. Dimana sekitar 150.000 tenaga kesehatan dan non kesehatan bisa mendapat vaksin,” ucap Wagub yang kerap disapa Kang Uu ini dalam jumpa persnya usai membuka dan memantau pelaksanaab Gebyar Vaksin Covid-19 di Sabuga Bandung, Rabu (3/2/2021).

Kang Uu mengungkapkan, setelah sasaran vaksin nakes terpenuhi, selanjutnya vaksinasi akan menyasar lapisan masyarakat lainnya dengan estimasi target seitar 33,5 juta orang dengan target satu tahun.

“Setelah tenaga kesehatan selesai divaksin, maka vaksinasi akan berlanjut untuk masyarakat, sehingga Jawa Barat sekitar satu tahun ke depan 80 persen masyarakat Jawa Barat yang diestimasikan sekitar 33,5 juta masyarakat Jawa Barat akan segera selesai divaksin,” ungkap Kang Uu.

Baca Juga: Pemkot Denpasar Gelar Vaksinasi Covid-19 Secara Massal, Berikut Jadwal Selengkapnya