Find Us On Social Media :
Wajib Tahu, 5 Resiko yang Menyebabkan Kematian Karena Pernikahan Dini (Freepict.com)

5 Dampak Negatif Dibalik Pernikahan Dini yang Wajib Diketahui

Alifia Astika - Kamis, 11 Februari 2021 | 18:24 WIB

Sonora.ID - Pernikahan sejatinya merupakan perbuatan manusia yang paling sakral karena mengikat janji pada Tuhan Y.M.E dan manusia. Biasanya pernikahan akan dilakukan oleh orang-orang yang benar-benar siap secara mental dan psikis.

Namun pada kenyataannya saat ini masih banyak anak diusia dini yang berani melakukan pernikahan. Padahal berbagai negara telah mengeluarkan kebijakan berupa usia minimal pasangan boleh menikah.

Pembatasan umur minimal seseorang diperbolehkan menikah sengaja dilakukan lantaran untuk menghindari berbagai hal negatif terutama yang berkaitan dengan kesehatan.

Pasalnya semakin muda usia seorang ibu, semakin besar peluang ibu melahirkan anak yang mengalami stunting. Setidaknya, ada lima risiko di balik pernikahan di usia muda:

Baca Juga: Viral Situs Jasa Urus Pernikahan di Bawah Umur, KPAI Laporkan Aisha Wedding Organizer

1. Stunting pada anak

Stunting adalah sebuah keadaan dimana bayi mengalami kondisi tubuh yang pendek dibandingkan bayi normal lainnya.

Salah satu penyebab banyaknya bayi bertubuh pendek di Indonesia adalah masih banyaknya fenomena pernikahan diumur yang cukup dini.

Semakin muda umur seorang ibu maka, resiko bayi mengalami stunting akan semakin tinggi.

Baca Juga: Satgas Covid-19 Balikpapan Bubarkan Resepsi Pernikahan di Masa PPKM