Sonora.ID - Baru-baru ini Tiongkok sedang gencar untuk mencoba menyebarkan propaganda bahwa hanbok pakaian yang dikenal sebagai pakaian tradisional Korea Selatan adalah asli milik Tiongkok.
Selain hanbok, makanan khas Korea Selatan yakni Kimchi pun ikut diklaimnya.
Hal ini tentu menuai kemarahan K-net di media. Seperti yang terjadi pada unggahan terbaru aktris cantik Kim So Hyun.
Unggahan terbaru Kim So Hyun yang mengenakan pakaian hanbok untuk perayaan Tahun Baru Imlek justru dibanjiri komentar netizen Tiongkok.
Baca Juga: Hyun Bin dan Son Ye Jin Pamer Kemesraan di Video Berdurasi 60 Detik
Foto yang diambil di lokasi syuting drama terbarunya berjudul ‘River Where the Moon Rises’ itu diklaim oleh netizen Tiongkok sebagai pakaian asli negaranya.
Selain itu, mereka juga menggunakan istilah ‘Tahun Baru China’ meski hari raya tersebut juga dirayakan diberbagai negara termasuk Korea, Vietnam, Tibet, Singapura, dan lainnya.