Makassar, Sonora.ID -Pendaftaran seleksi terbuka untuk pengisian jabatan pimpinan tinggi pratama di lingkup pemerintah kota Makassar telah ditutup.
Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) melaporkan hanya ada 17 peserta yang telah mendaftar.
Dari jumlah tersebut, 4 peserta dinyatakan gugur karena masalah administrasi.
Plt kepala bidang pengembangan kompetensi dan diklat, Kadri menyampaikan hal itu saat dihubungi melalui telepon seluler, Jumat (19/2/2021).
Dia mengatakan sejumlah pendaftar yang gugur dalam seleksi administrasi merupakan ASN pemerintah provinsi Sulawesi Selatan.
Belum memenuhi ketentuan karena tidak memiliki izin dari pimpinannya yakni Gubernur Nurdin Abdullah.
"Masalah administrasinya, seperti tidak mendapat persetujuan dari Gubernur dan belum dibuktikan. Kan mereka dari provinsi," katanya.
Baca Juga: Lokasi Pelantikan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar Terpilih Belum Jelas