Find Us On Social Media :
Pentingnya Membuat Jurnal Makanan, Dokter: Alat Bantu untuk Atasi... (Freepik.com)

Pentingnya Membuat Jurnal Makanan, Dokter: Alat Bantu untuk Atasi...

Prameswari Sasmita - Selasa, 9 Maret 2021 | 12:30 WIB

Sonora.ID - Jurnal makanan adalah catatan atau daftar makanan dan minuman yang dikonsumsi sehari-hari, termasuk makanan kecil atau snack.

Membuat jurnal makanan mungkin masih asing dan menjadi hal yang belum biasa dilakukan, padahal hal ini bisa menjadi solusi dari berbagai masalah kesehatan khususnya yang berhubungan dengan sistem pencernaan.

Senada dengan hal itu, dr. Santi dari Medical Centre Kompas Gramedia menyebutkan bahwa membuat jurnal makanan bisa menjadi alat untuk membantu mengatasi diare.

Baca Juga: Dokter: Diare Memang Penyakit Ringan Tapi Jangan Disepelekan, karena…

“Makanya penting membuat jurnal makanan. Itu selain membantu kita menjaga berat badan, itu juga membantu menetukan penyebab keluhan tertentu,” ungkapnya menjelaskan dalam program Kamusehat Radio Sonora FM, yang diunggah di akun YouTube Sonora FM.

Pasalnya, salah satu penyebab diare adalah intoleransi terhadap makanan atau bahan makanan tertentu, atau karena adanya alergi.

“Jadi ini bisa digunakan sebagai alat bantu, yaitu berupa jurnal makanan,” sambungnya menegaskan.

Baca Juga: Apa Itu Diare? Dokter: Penyakit Rakyat yang Kadang Justru Disukai