Find Us On Social Media :
Daun pepaya. (Freepik)

Hati-hati, Makan Daun Pepaya Berlebihan Bisa Bahaya bagi Tubuh

Kumairoh - Rabu, 10 Maret 2021 | 10:45 WIB

Sonora.ID - Daun pepaya menjadi salah satu bahan sayuran favorit masyarakat Indonesia karena bisa diolah menjadi berbagai hidangan lezat.

Saat ini, pepaya adalah salah satu tanaman yang paling banyak dibudidayakan di dunia. Buah, biji, dan daunnya sering digunakan dalam berbagai kuliner dan pengobatan tradisional.

Daun pepaya mengandung senyawa tumbuhan unik yang telah menunjukkan potensi farmakologis luas dalam uji tabung dan hewan.

Baca Juga: Dianggap Sehat, Ternyata Salad Buah Bisa Berbahaya bagi Ibu Hamil

Meskipun banyak sekali manfaat yang bisa didapat dari daun pepaya, namun Anda tidak dianjurkan untuk mengonsumsinya secara berlebihan.

Selain itu, jika Anda sedang hamil atau menyusui, sebaiknya berkonsultasi dengan penyedia layanan kesehatan Anda sebelum mengonsumsi olahan daun pepaya.

Meskipun daun pepaya sendiri umumnya dianggap aman bagi kebanyakan orang, penting bagi Anda untuk hanya memilih produk dengan kualitas terbaik jika Anda membelinya dalam bentuk suplemen.