Find Us On Social Media :
Resep Membuat Nasi Goreng Untuk Diet, Tanpa Minyak dan Margarin (freepict.com)

Resep Membuat Nasi Goreng Untuk Diet, Tanpa Minyak dan Margarin

Alifia Astika - Jumat, 26 Maret 2021 | 13:44 WIB

Sonora.ID - Bukan rahasia umum lagi bahwa nasi goreng adalah salah satu makanan terfavorit masyarakat Indonesia. Rasanya yang khas dan nikmat membuatnya begitu diminati oleh para penggemarnya.

Sayangnya nasi goreng tak dapat dinikmati setiap hari, selain karena kalorinya yang cukup tinggi dan dapat menyebabkan kenaikan berat badan.

Nasi goreng sedikit mengandung gizi. Dalam satu porsi nasi goreng tanpa adanya tambahan toping telur dan daging setidaknya mengandung 300 kalori.

Adapun nilai nutrisi yang terkandung dalam seporsi nasi goreng tersebut memiliki 6 gram protein, 15 gram lemak trans, 53 mg kolestrol, 36 gram karbohidrat, 3 gram serat.

Baca Juga: Bisa Picu Penyakit! 3 Bahan yang Tak Boleh Dicampur pada Nasi Goreng, Telur Salah Satunya?

Selain itu juga terkandung 10 gram lemak yang tak jenuh, 3 gram lemak jenuh, 498 mg sodium/natrium.

Jika melihat kandungan dan nilai nutrisinya, nasi goreng adalah salah satu makanan yang tidak bisa di rekomendasikan untuk para pelaku diet.

Lantas bagaimana jika para pelaku diet ingin memakan nasi goreng?

Kali ini SonoraID akan menunjukan bagaimana caranya membuat nasi goreng yang ramah untuk orang yang tengah menjalankan diet.

Baca Juga: 4 Mitos dan Fakta Seputar Diet yang Wajib Anda Ketahui, Awas Jangan Sampai Salah

Sebab, nasi goreng ini dibuat tanpa mengunakan minyak, tanpa di tumis dan juga tidak mengunakan margarin, Jadi sangat aman di konsumsi pelaku diet dan tentunya rendah kalori.