Find Us On Social Media :
Illustrasi Menstruasi (https://www.freepik.com/)

6 Hal yang Harus Anda Perhatikan Ketika Diet Saat Menstruasi

Sienty Ayu Monica - Minggu, 28 Maret 2021 | 13:30 WIB

Sonora.ID – Datang bulan adalah fase dimana wanita relatif mudah mengalami berbagai masalah kesehatan seperti kegemukan atau kenaikan berat badan.

Selain itu, perubahan hormon yang terjadi saat menstruasi ini juga membuat suasana hati menjadi kurang baik dan menyebabkan stres dan lebih emosional.

Hal tersebut juga bisa memicu nafsu makan yang meningkat pada wanita.

Maka, ketika wanita sedang menstruasi dan sedang ingin melakukan program diet, ada beberapa hal yang harus diperhatikan.

Baca Juga: Cara Mengatasi Jerawat Hormonal yang Tumbuh Saat Menstruasi

Kenali siklus haid

Anda harus mengingat-ingat dengan baik kapan Anda mulai menstruasi, hingga berakhirnya menstruasi. Ini perlu untuk dihafalkan.

Karena siklus haid ini terdiri dari 3 fase, yakni fase hari pertama hingga hari ke-13 (fase folikuler), fase hari ke 15 hingga 28 (fase luteal) dan juga fase pramenstruasi (PMS).

Minum air putih yang banyak

Agar anda bisa menurunkan berat badan dan mencegah kegemukan pada waktu menstruasi, penting untuk minum air putih yang banyak.

Selain menghindari dehidrasi, minum air putih yang banyak (maksimal 10-12 gelas per hari) akan membuat Anda merasa kenyang dan tidak makan banyak.

Air putih juga tidak memicu kenaikan berat badan.