Find Us On Social Media :
Pelaksanaan US di SDN Pemurus Dalam 2 (Smart FM / Jumahuddin)

Langkah Awal Sekolah di Masa Pandemi. Orang Tua Siswa Dituntut Konsisten

Jumahudin - Rabu, 7 April 2021 | 14:22 WIB

 

Banjarmasin, Sonora.ID - Sejak dimulai pada 5 April lalu, pelaksanaan Ujian Sekolah (US) siswa tingkat Sekolah Dasar (SD) di Banjarmasin diklaim berjalan lancar.

Sama halnya dengan tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP), pelaksanaan ujian dilakukan dalam dua metode. Yakni secara tatap muka di sekolah dan secara daring dari rumah.

Kepala Bidang Bina SD Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Banjarmasin, Nuryadi mengatakan, pada pelaksanaan US tingkat SD, masih ada sekitar 15 persen siswa yang mengikutinya secara online, lantaran tidak mendapatkan izin dari orang tua

Baca Juga: US Tatap Muka, SDN Mawar 2 Banjarmasin Bentuk Satgas Covid-19 Sekolah

Sementara 85 persen siswa lainnya mengikuti ujian secara tatap muka, dengan menerapkan Protokol Kesehatan (Prokes) yang sangat ketat selama berada di sekolah. Mulai dari menggunakan masker hingga menjaga jarak antar siswa.

"Siswa di sekolah swasta ada, di sekolah Negeri juga ada. Di setiap sekolah ada satu dua orang siswa yang ikut secara daring," ucapnya, saat dikonfirmasi Smart FM Banjarmasin di lobi balai Kota, Rabu (07/04) siang.

Lantas, apakah ini langkah awal pihaknya untuk menggelar Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di tengah pandemi? Terkait hal itu, Nuryadi pun membenarkannya.

Baca Juga: Vaksinasi Hingga Protokol Kesehatan Jadi Syarat Wajib Sekolah Tatap Muka