Find Us On Social Media :
Siswa SD mengikuti Ujian Sekolah tatap muka (Smart FM / Jumahuddin)

Siswa Terpapar Covid-19. Disdik Pertahankan PTM, Dinkes Belum Terima Laporan

Jumahudin - Selasa, 13 April 2021 | 07:35 WIB

 

Banjarmasin, Sonora.ID - Sebanyak 358 anak usia pendidikan dasar di Kalimantan Selatan terpapar Covid-19 pada Maret lalu. 

Di tengah situasi pandemi Covid-19 yang semakin tidak terkendali, sejumlah daerah di Kalimantan Selatan justru memulai Pembelajaran Tatap Muka (PTM) pada bulan Maret.

Lantas, apakah pembukaan PTM tersebut berdampak pada peningkatan kasus pada anak usia sekolah?

Baca Juga: Vaksinasi Hingga Protokol Kesehatan Jadi Syarat Wajib Sekolah Tatap Muka

Anggota Tim Pakar Covid-19 dari Universitas Lambung Mangkurat (ULM), Hidayatullah Muttaqin menuturkan, berdasarkan data New All Records dari Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Selatan, tercatat adanya peningkatan kasus Covid-19 yang signifikan pada anak usia pendidikan dasar (6-15 tahun).

Pada bulan Februari 2021, jumlah kasus positif Covid-19 yang menimpa anak-anak usia SD dan SMP berjumlah 241 orang. Kemudian pada Maret jumlah kasus baru yang terjadi pada anak-anak usia ini bertambah sebanyak 358 kasus.

"Data ini menunjukkan adanya indikasi peningkatan kasus di bulan Maret sebesar 49% seiring dengan dimulainya PTM," ucapnya saat dikonfirmasi Smart FM Banjarmasin, Senin (12/04) siang.