Sonora.ID - Penggunaan gadget meningkat pada saat kondisi pandemi atau setidaknya dalam satu tahun terakhir ini, karena seluruh aktivitas dialihkan dalam bentuk daring atau online.
Penggunaan gadget ini kerap kali dilengkapi dengan penggunaan headset, headphone, atau earphone.
Dokter Santi dari Medical Centre Kompas Gramedia dalam program Health Corner di Radio Sonora FM memaparkan 4 tips untuk menggunakan headphone atau earphone untuk meminimalisasi kerusakan pada telinga.
Baca Juga: Awas! Terlalu Sering Pakai Earphone Bisa Sebabkan Kerusakan Otak, Kok Bisa?
Pilih headphone daripada earphone
“Menggunakan earphone, yang bentuknya semacam silinder yang dimasukkan ke dalam telinga, dibandingkan dengan headphone, yang ada busanya dan tidak langsung masuk ke telinga. Lebih aman yang headphone,” ungkap dr. Santi.
Dengan kata lain, dr. Santi menyarankan agar jika diperlukan, penggunaan alat bantu tersebut lebih aman yang tidak langsung dimasukkan ke telinga.
Baca Juga: Pengaruhi Tumbuh Kembang, Dokter Ungkap Usia Minimal Anak Menggunakan Gadget