Makassar, Sonora.ID - Wakil Wali Kota, Fatmawati Rusdi meminta peranan laki-laki atau suami dalam mensukseskan pelaksanaan program Keluarga Berencana (KB).
Hal itu disampaikan saat hadir memberi sambutan dalam acara pencanangan sejuta akseptor di puskesmas daya, kecamatan biringkanaya, Kamis (24/5/21).
Kegiatan itu dalam rangka memperingati hari keluarga nasional (Harganas) ke -28 secara serentak di Indonesia.
"Semua harus direncanakan. Bapak-bapak juga harus ikut berperan aktif dan mendukung istrinya untuk ikut KB,” ujar Fatma diselingi tawa para bapak-bapak yang hadir.
Tema yang diangkat yaitu “Keluarga Keren, Cegah Stunting”. Fatma menghimbau para keluarga untuk lebih memperhatikan anak-anaknya di usia emas.
Menimbang setiap bulan, mengunjungi posyandu dan memperhatikan gizi setiap makanan adalah salah satu cara yang disebut Fatma untuk mengurangi angka stunting di Kota Makassar.
“Peringatan harganas ke 28 ini merupakan momen yang sangat penting dan strategis. Keluarga diwajibkan berperan penting untuk mewujudkan anak-anak yang sehat dan menjadi generasi emas indonesia,” ucapnya.
Baca Juga: Larangan Makassar Gelar Salat Idul Adha, Wali Kota Makassar Lobi Pusat