Find Us On Social Media :
Wahab Tahir, Legislator DPRD Makassar (Sonora.ID)

DPRD Makassar Restui Pembelajaran Tatap Muka Jika Kondisinya Seperti Ini

Muhammad Said - Rabu, 30 Juni 2021 | 20:48 WIB

Makassar, Sonora.ID - DPRD memberi sinyal untuk mengeluarkan rekomendasi kepada pemerintah memulai pembelajaran tatap muka pada tahun ajaran baru nanti.

Ketua Komisi D DPRD Makassar, Wahab Tahir mengatakan hal itu dikeluarkan jika kondisi terkini penularan covid 19 melandai. Dilihat dari penurunan zona dari oranye ke hijau.

"Kalau oranye menuju merah jangan. Tetapi oranye menuju hijau silahkan saja. Tetapi kita memberi kewenangan penuh pemkot untuk menetapkan sekolah tatap muka ini, tentunya melihat perkembangan kasus," ujarnya saat ditemui, Rabu (30/6/2021).

Baca Juga: Pendaftaran CPNS dan PPPK 2021, BKPSDM Makassar: Sudah Bisa Hari Ini

Dia meminta dalam prosesnya, pembelajaran tatap muka tetap menaati standar protokol kesehatan (prokes) yang diberlakukan nantinya.

"Tetap prokes ketat, 5M dengan baik. Guru dan kepsek tidak memberi tolerasi kumpulan di sekolahnya," tambahnya.

Wahab menyebut keputusan itu diserahkan ke pemerintah yang memiliki tanggung jawab menentukan kebijakan di daerahnya.