Find Us On Social Media :
Wali Kota Makassar, Danny Pomanto dalam rapat koordinasi di Balaikota (Sonora.ID)

Makassar Ditunjuk Jalankan Vaksinasi Covid-19 untuk Anak

Muhammad Said - Jumat, 2 Juli 2021 | 11:41 WIB

Makasssar, Sonora.ID - Makassar ditunjuk menjadi kota yang melayani vaksinasi untuk anak usia 12 sampai 18 tahun.

Wali Kota Makassar, Danny Pomanto menyampaikan hal itu saat ditemui, Jumat (2/7/2021). Dia mengatakan penunjukan oleh pemerintah pusat.

Disampaikan saat peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) 2021 secara virtual beberapa waktu yang lalu.

"Makassar ditunjuk sebagai salah satu kota awal vaksinasi anak untuk umur 12 sampai 18 tahun, itu ditetapkan saat Harganas (hari keluarga nasional) kemarin," ujarnya.

Baca Juga: Catat! Daftar Mal di Jakarta yang Menyediakan Vaksin Covid-19 Gratis

Dia mengajak para orangtua di Makassar untuk segera mendaftarkan anak-anaknya agar segera mendapatkan vaksinasi.

"Kita diberikan perintah khusus untuk vaksinasi anak," tambahnya.

Danny menjelaskan jenis vaksin yang digunakan sama dengan program vaksinasi untuk orang dewasa. Dosis yang disuntikkan juga sama.

Termasuk persyaratan seperti dokumen yang disetorkan. Dimulai dengan screening awal untuk mengetahui kelayakan.