Find Us On Social Media :
Bali Gelar PPKM Darurat Jalur Sekala Niskala, Upacara Ngrastiti Bhakti dan Nyejer Pejati dari 14-20 Juli 2021 ()

Bali Gelar PPKM Darurat Jalur Sekala Niskala, Upacara Ngrastiti Bhakti dan Nyejer Pejati dari 14-20 Juli 2021

I Gede Mariana - Selasa, 13 Juli 2021 | 17:30 WIB

Denpasar, Sonora.ID - Hingga kini, pandemi Covid-19 masih terjadi bahkan angka kasus positif Covid-19 di Indonesia dan Bali khususnya belakangan ini mengalami peningkatan. Merespons lonjakan kasus beberapa pekan terakhir, Pemerintah pun menerapkan kebijakan Pelaksanaan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat untuk Jawa dan Bali sejak 3 Juli 2021 lalu.

Dalam penerapan PPKM Darurat, Gubernur Bali Wayan Koster meminta para perbekel, bendesa adat  beserta jajarannya kembali mengaktifkan peran Satuan Tugas (Satgas) Gotong Royong berbasis Desa Adat dan Relawan Desa sebagai  upaya menekan laju penyebaran Covid-19 di Provinsi Bali

Tak hanya menempuh upaya sekala, Gubernur Koster juga kembali menggaungkan jalur niskala untuk menekan penyebaran virus yang pertama kali ditemukan di Wuhan, China, tersebut.

Baca Juga: Masa PPKM Darurat, Sebanyak 63 Orang Diminta Putar Balik Saat Hendak Masuk Kota Denpasar

“Untuk mempercepat pengendalian aktivitas masyarakat, maka sesuai tugas Satgas Gotong Royong desa adat, tugas relawan desa dan kelurahan agar diaktifkan kembali. Tugasnya sekala niskala,” ujar Koster dalam pertemuan virtual dari Ruang Rapat Jayasabha, Rumah Jabatan Gubernur Bali, Denpasar.

Mengenai pengendalian Covid-19 secara niskala tersebut, Gubernur Koster meminta agar seluruh krama (Masyarakat) Bali melaksanakan upacara Ngrastiti Bhakti pada 14 Juli 2021 secara serentak di seluruh Bali pada pukul 09.00 Wita.

Dalam rapat virtual yang diikuti sekitar seribu peserta dari berbagai Desa di Bali ini, Gubernur asal Desa Sembiran Buleleng ini juga menjelaskan bahwa upacara secara niskala tersebut nyejer selama seminggu, dari tanggal 14 Juli sampai 20 Juli 2021.

Upacara tersebut, dilaksanakan secara serentak mulai dari tingkat desa hingga provinsi.

Baca Juga: Masa PPKM Darurat, Sebanyak 63 Orang Diminta Putar Balik Saat Hendak Masuk Kota Denpasar

“Tolong dicatat, untuk tugas niskala akan dilaksanakan upacara Ngrastiti Bhakti mulai dari desa adat, kabupaten sampai provinsi. Jadi, akan melaksanakan dengan cara kita. Kearifan lokal yang kita punya. Tradisi Bali,” terangnya.