Wonogiri, Sonora.ID – Raut kegembiraan terlihat dari wajah 20 pasien Covid-19 yang selesai menjalani isolasi mandiri di fasilitas isolasi terpusat (isoter) yang terletak di gedung PGRI Kabupaten Wonogiri.
Gedung PGRI ini dijadikan sebagai tempat isolasi terpusat yang mampu menmpung sekitar 84 orang dari kecamatan Wonogiri, Selogiri, Ngadirojo, Wuryantoro, Manyaran, dan Eromoko. Ini merupakan langkah Pemerintah Kabupaten Wonogiri sejalan dengan instruksi pemerintah.
Sebanyak 20 pasien tersebut elesai melakukan isolasi mandiri pada Kamis (12/8/2021). Mereka dinyatakan "lulus" diperbolehkan pulang dan berkumpul kembali bersama dengan keluarga.
Baca Juga: Akkibat Hujan Deras, Banjir Rendam Lima Kecamatan di Wonogiri
Sebelum pulang para pasien tersebut dikumpulkan di Lobby Gedung PGRI untuk disterilkan. Bukan hanya mereka, seluruh barang bawaan pun tidak lupa dari proses sterilisasi agar lebih aman.
Dengan tetap memperhatikan jaga jarak, mereka juga mendapatkan ucapan selamat dari berbagai pihak seperti Kepala Dinas Kesehatan, Dandim, perwakilan Polres dan Satpol PP. Mereka bergantian memberikan ucapan kepada para pasien sembuh tersebut.
Setelah itu, para lulusan tersebut menerima surat keterangan hasil Polymerase Chain Reaction (PCR) negatif sebagai bukti bahwa mereka benar-benar sudah sembuh dari terpaparnya Virus Corona.