Find Us On Social Media :
Karina Basrewan (https://www.instagram.com/p/CS01ZYwnQX6/?utm_source=ig_web_copy_link)

Arti Sebuah Cinta pada Pasangan Menurut Pandangan Karina Basrewan

Gema Buana Dwi Saputra - Selasa, 7 September 2021 | 18:35 WIB

Sonora.id – Setiap orang memiliki penafsiran yang berbeda dalam memandang arti kata 'cinta' pada pasangan dan Karina Basrewan, Putri Indonesia DKI Jakarta 6 & Digital Creator, mempunyai sudut pandangnya tersendiri.

Gadis lulusan University of Melbourne ini mengatakan bahwa ia selalu mencari sosok pria yang memiliki sifat seperti ayahnya.

Karina mengaku jika ayahnya memperlakukannya dengan sangat luar biasa baik sehingga dirinya memiliki standar yang cukup tinggi dalam mencari pasangan.

Selain itu, Putri Indonesia DKI Jakarta 6 ini juga selalu mencari sosok best friend dalam diri pasangannya.

Baca Juga: Yuk, Intip Pandangan Karina Basrewan terhadap Privasi dalam Sebuah Hubungan

Menurut Karina, sosok best friend dalam diri pasangan dapat membuatnya merasa lebih nyaman untuk bisa berbicara tentang hal apapun tanpa adanya rasa canggung.

Bersamaan dengan sosok best friend, sebuah support juga Karina butuhkan dari pasangannya.

Baginya, karier dan cinta merupakan hal yang seimbang sehingga ia membutuhkan sebuah support yang datang dari pasangan.

“Karena menurut gue, dua-duanya itu penting banget. Kalau gue disuruh pilih antara dua hal tersebut, gue enggak bisa,” ujar Karina saat membagikan ceritanya pada program Tap Out di Motion FM.

Baca Juga: 'You Move Me', Single Baru dari Dipha Barus Bareng Monica Karina