Solo, Sonora.ID - Penggunaan aplikasi PeduliLindungi sudah mulai diterapkan di Terminal Tipe A Giri Adipura Wonogiri. Dalam uji coba penerapan aplikasi itu, nantinya para penumpang diminta untuk memindai barcode sebelum masuk ke area keberangkatan. Tetapi masih ada kendala saat melakukan uji coba ini.
Agus Hasto Purwanto selaku Koordinator Terminal Tipe A Giri Adipura Wonogiri mengatakan, pihaknya melakukan uji coba tersebut atas dasar kebijakan Kementrian.
Uji coba ini dilakukan untuk mengetahui apakah penumpang sudah di vaksin atau belum. Jika penumpang telah di vaksin dan dapat menunjukkan barcode di aplikasi PeduliLindungi maka penumpang boleh melanjutkan perjalanan.
Agus juga menjelaskan, bahwa belum semua terminal melakukan uji coba penggunaan aplikasi PeduliLindungi itu.
Baca Juga: Antisipasi Musim Hujan, Pemkot Surabaya Keruk Endapan Lumpur di Saluran Box Culvert
Ia mengatakan, bahwa baru sebanyak 31 terminal yang melakukan uji coba penggunaan aplikasi itu.Untuk Jawa Tengah dan DIY hanya ada 7 terminal itupun termasuk Terminal Tipe A Giri Adipura Wonogiri.
Cara kerja aplikasi ini, penumpang cukup memindaikan code pada aplikasi PeduliLindungi, sehingga langsung bisa terlacak di terminal Wonogiri.
Lebih jauh Agus menjelaskan bahwa pihaknya belum mewajibkan penumpang untuk melakukan pindai barcode dulu sebelum melakukan perjalanan.
Hal itu dikarenakan penggunaan aplikasi PeduliLindungi itu masih dalam tahap uji coba. Agus juga menjelaskan bahwa masih terdapat banyak kendala saat melakukan uji coba ini.